Rabu, 29 Februari 2012

Pesan Untuk Anakku

Masa lalu yang begitu kelam, telah aku lalui. Terpisah dari kedua orang tua akibat "perceraian". Aku dibesarkan dengan diasuh oleh wanita perkasa "simbokku" (simbah) dan dibimbing oleh keperkasaan "pak lekku". Menurut cerita "simbokku" aku sudah ditinggal pergi kedua orangtuaku sejak umurku baru berusia sekitar 10-11 bulan. Bapakku pergi entah kemana sampai saat ini tak pernah kami bertemu, ibuku pergi mengadu nasib di ibu kota negara, namun nyatanya tak juga "ngopeni" dengan baik, hanya sesekali kalau lebaran saja ia berikan aku baju baru dan sedikit uang untuk jajan.
Air tajin pengganti ASI itu yang mereka (simbok & Pak Lekku) berikan, maklum "simbokku" bukanlah seorang janda yang kaya (janda karena suaminya meninggal). Sesekali jika ada rejeki dari buruh tani katanya aku juga dibelikan susu kaleng. Kehidupan yang serba terbatas hingga aku menginjak usia dewasa ini yang mampu menguatkan hati dan semangatku. Tak pernah rasanya aku menyesal bersama orang-orang hebat itu. Tak pernah mereka ajarkan aku untuk mengeluh, tak pernah mereka ajarkan untukku meminta-minta. Selama tubuh ini masih bisa berkeringat pantang untuk "krida lumaing asta".

Jumat, 24 Februari 2012

Daftar Penginapan di Gunungkidul

Berikut daftar penginapan di Gunungkidul, bagi anda yang ingin berlibur dan membutuhkan tempat untuk istirahat. Semoga bermanfaat.

1. Hotel Rahayu

Kelas : Melati

Fasilitas : 5 kamar

Tarif : Rp 40.000,- s.d. Rp 50.000,

Alamat : Girijati, Purwosari, Hp 081578865005


2. Hotel Atas

Kelas : Melati

Fasilitas : 6 kamar

Tarif : Rp 40.000, -

Alamat : Girijati, Purwosari, Hp 081578829047


3. Hotel Mitra Wisata

Kelas : Melati

Fasilitas : 6 kamar

Tarif : Rp 40.000,-

Alamat : Girijati,Purwosari

Tradisi "Kenduri Metik" Sebelum Panen Raya


Panen raya telah tiba. Petani pun bersuka cita. Dimulai dengan panen Jagung, Kacang, Kedelai dan padi. Ada yang menarik tradisi kenduri metik sebelum panen padi yang dilaksanakan oleh beberapa keluarga di Jelok, Beji, Patuk. Tradisi ini sudah hampir punah, sangat sedikit petani yang melaksanakn kenduri ini.


Kenduri Metik adalah tradisi berdoa sebelum melaksanakan panen padi oleh petani. Kenduri yang diiringi dengan doa yang dilaksanakan di tengah sawah, sehingga nasi kenduri dibawa ke sawah. Kaum atau modin kemudian membacakan harapan-harapan petani dalam bahasa jawa dan kemudian diakhiri dengan doa.

Kamis, 23 Februari 2012

MENYUSURI SUNGAI OYA DENGAN PERAHU KANO



Satu lagi wisata petualang di Gunungkidul, menyusuri sungai Oya selama 1,5 jam dengan start dari Jembatan Tleseh, Bunder berakhir di Desa Wisata Kampoeng Nusantara Jelok, Beji, Patuk, Gunungkidul.



Wisatawan akan dipacu adrenalinnya selama 1,5 jam di atas perahu kano. Menyusuri sungai Oya yang penuh tantangan, nikmati juga jeram-jeramnya serta keheningan alam yang menandakan sungai ini juga memiliki daerah-daerah yang airnya begitu dalam.